Minggu, 10 Maret 2013

NASA rupanya juga tertular virus Harlem Shake

04.49 Posted by Admin No comments
NASA rupanya juga tertular virus Harlem ShakeInfo Leony Li - Virus Harlem Shake rupanya masih belum ada habisnya. Setelah sebelumnya ada tiga perusahaan IT besar, kali ini NASA juga ikut-ikutan membuat sebuah video joget Harlem.

Seperti yang dilansir oleh Mashable (9/3), Harlem Shake versi NASA ini direkam dalam sebuah ruangan kontrol. Jika Anda sering melihat film tentang luar angkasa, tentunya sudah tidak asing lagi dengan ruangan ini.



Jogetnya pun dimulai ketika semua orang sedang sibuk-sibuknya melakukan pekerjaan mengawasi berbagai panel dan layar. Tiba-tiba, seorang astronot muncul di antara mereka dan mulai bergoyang mengikuti irama musik.

Persis dengan video Harlem Shake lainnya, semua orang di dalam ruangan tersebut pun ikut-ikutan bergoyang ketika musik mulai mengatakan Do The Harlem Shake. Sontak, ruangan yang semula bernuansa serius dan tenang tersebut menjadi heboh dengan dikerumuni oleh orang-orang NASA dengan kostum unik.

Video ini sendiri mengambil tempat di sebuah fasilitas NASA di Pulau Wallop. Di sini, segala program tentang balon udara dan roket berkecepatan suara yang didanai oleh NASA diawasi.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Berikan pendapat Anda lewat kolom komentar ini mengenai berita di atas, sesuaikan pemikiran Anda dan Jangan pernah menyinggung sara. Terima kasih

Thanks For Your Comment Here